Masjid di Jerman Ini Mengibarkan Bendera Pelangi dan Mendukung LGBT

3 Juli 2022, 10:14 WIB
Masjid di Jerman kibarkan bendera LGBT /pikiran-rakyat.com/

KABARLAMPUNGSELATAN.COM - Salah satu masjid yang ada di Jerman membuat publik heboh. Ini dikarenakan masjid tersebut mengibarkan bendera pelangi.

Pengibaran bendera tersebut untuk menyambut menyambut 2 acara kominitas gay yang akan diselenggarakan di kota yang ada dijerman tersebut.

Ibn Rushd-Goethe adalah nama masjid yang mengibarkan bendera pelangi tersebut. Terletak di kawasan Moabit, Jerman.

Pengibaran bendera pelangi tersebut dilakukan sebelum salat jumat pada tangal 1 juli 2022 kemarin.

Tampak banyak orang yang hadir untuk menyaksikan momen tersebut sambil menunjukan atribut yang bertuliskan "cinta itu halal".

Bahkan Senator budaya Berlin, Klaus Lederer juga nampak hadir pada saat acara tersebut berlangsung.

Masjid yang telah berdiri sejak 5 tahun lalu tersebut diketahui merupakan satu-satunya masjid yang diklaim beraliran liberal di Jerman.

Disana, jemaah pria dan wanita diperbolehkan melakukan salat bersama, serta masjid tersebut menyatakan terbuka untuk orang-orang LGBT.

Mo El-Ketab, salah satu dari 6 Imam di masjid tersebut, mengatakan bahwa dirinya ingin agar masjidnya memberikan tempat yang aman bagi orang-orang yang berbeda sehingga tetap bisa merasakan sisi spiritual kehidupan mereka.

"Saya berharap agar banyak masjid lainnya juga menunjukkan bendera (pelangi) dengan cara ini atau memberikan tanda-tanda positif lainnya bagi komunitas LGBT," kata El-Ketab dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Expatica pada Minggu, 3 Juli 2022.

Sebanyak 2 acara besar untuk mendukung komunitas LGBT akan digelar di Berlin pada bulan ini, yakni Festival Lesbian dan Gay pada 16-17 Juli 2022 dan Hari Jalan Christopher (CSD) pada 23 Juli 2022.

Salah satu anggota dewan CSD, Marc-Eric Lehmann, mengatakan bahwa mengibarkan bendera pelangi memberikan tanda yang sangat kuat dan menjadi sangat penting untuk menemukan tempat bagi agama dalam komunitas LGBT.

"Orang-orang queer juga bisa religius dan percaya pada Tuhan," ujar Lehmann.

“Kita seharusnya tidak hanya berbicara tentang ruang aman di bar dan klub di Berlin, kita juga harus berbicara tentang ruang aman di tempat ibadah,” tuturnya menambahkan.***

Artikel ini sebelumnya telah tayang di pikiran-rakyat.com dengan judul "Dukung LGBT, Masjid di Jerman Kibarkan Bendera Pelangi".

Editor: Arief Erviansyah

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler